LOMBA KARYA ARTIKEL DAN JURNALISTIK Pendidikan dan Kebudayaan 2018
By
Prayoga Yoga
—
Thursday, March 15, 2018
—
Add Comment
—
April,
Kompetisi,
Menulis,
Nasional,
Sekolah,
Umum,
Universitas
Tema : "Menguatkan Pendidikan, Memajukan Kebudayaan"
Ketentuan Lomba Lomba Artikel (Opini)
- Bentuk tulisan : Opini - untuk umum dan pendidik (guru)
- Dimuat di media cetak atau media daring (online) nasional atau daerah yang terbit di Indonesia antara 1 Mei 2017 – 20 April 2018
- Tulisan dimasukkan melalui kolom teks editor yang telah disediakan dalam aplikasi disertai bukti pemuatan setelah dipindai (scan) diunggah paling lambat tanggal 21 April 2018, pukul 23.59 waktu panitia ke laman : lombafotoartikel.kemdikbud.go.id
- Artikel belum pernah/tidak sedang diikutsertakan dalam lomba apapun
- Tidak duplikatif atau replikatif
- Lengkap/tuntas (masalah-Sebab-Akibat-Solusi)
- Tulisan menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar, maksimal 8.000 karakter
- Peserta dapat mengirimkan maksimal 5 naskah artikel
- Penulis bukan birokrat/pejabat Kemendikbud pusat ataupun wartawan
- Peserta kategori guru adalah guru yang aktif mengajar dibuktikan dengan NUPTK atau surat keterangan dari pimpinan satuan pendidikan tempat mengajar
- Setiap peserta wajib mengisi formulir identitas pengirim yaitu: nama, alamat, pos-el (email), nomor telpon/ponsel, Nomor Induk Kependudukan atau nomor SIM, serta mengunggah bukti pemuatan
- Panitia berhak menggunakan bahan tulisan yang diikutsertakan dalam lomba untuk kepentingan nonkomersial Kemendikbud
- Keputusan panitia tidak bisa diganggu gugat
Lomba Karya Jurnalistik (Features)
- Bentuk tulisan : Features - untuk wartawan
- Dimuat di media cetak atau media daring (online) nasional atau daerah yang terbit di Indonesia antara 1 Mei 2017 – 20 April 2018
- Tulisan dimasukkan melalui kolom teks editor yang telah disediakan dalam aplikasi disertai bukti pemuatan setelah dipindai (scan) diunggah paling lambat tanggal 21 April 2018, pukul 23.59 waktu panitia ke laman : lombafotoartikel.kemdikbud.go.id
- Features belum pernah/tidak sedang diikutsertakan dalam lomba apapun
- Tidak duplikatif atau replikatif
- Lengkap/tuntas (masalah-Sebab-Akibat-Solusi)
- Tulisan menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar, maksimal 8.000 karakter
- Peserta dapat mengirimkan maksimal 5 naskah Features
- Penulis adalah wartawan aktif di dibuktikan dengan Kartu Pers atau surat keterangan dari pimpinan media tempat bekerja
- Penulis bukan birokrat/pejabat Kemdikbud pusat
- Setiap peserta wajib mengisi formulir identitas pengirim yaitu: nama, alamat, pos-el (email), nomor telpon/ponsel, Nomor Induk Kependudukan atau nomor SIM, serta mengunggah bukti pemuatan dan Kartu Pers.
- Panitia berhak menggunakan bahan tulisan yang diikutsertakan dalam lomba untuk keperluan nonkomersial Kemendikbud
- Keputusan panitia tidak bisa diganggu gugat
Hadiah Lomba :
Setiap pemenang untuk masing-masing kategori berhak mendapatkan hadiah :
- Juara 1 : Hadiah sebesar Rp 15.000.000,- (dipotong pajak)
- Juara 2 : Hadiah sebesar Rp 12.000.000,- (dipotong pajak)
- Juara 3 : Hadiah sebesar Rp 10.000.000,- (dipotong pajak)
Dewan Juri :
Tim Juri dari praktisi media dan badan bahasa Kemendikbud.
Informasi Lebih Lengkap Seputar Lomba Silahkan Kunjungi :
Website : lombafotoartikel.kemdikbud.go.id/artikel
Twitter : @Kemdikbud_RI
Facebook : Kemdikbud RI
Instagram : @kemdikbud.ri
0 Response to "LOMBA KARYA ARTIKEL DAN JURNALISTIK Pendidikan dan Kebudayaan 2018"